Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Kantor KUA (Balai Nikah) Kecamatan Tenggarong

Kantor KUA Tenggarong di Jl. Maduningrat Pasar Tangga Arung.

Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Tenggarong atau Balai Nikah Kecamatan Tenggarong terletak di Jl. Maduningrat Kelurahan Melayu Kecamatan Tenggarong Kabupaten Kutai Kartanegara.

KUA Tenggarong merupakan instansi di bawah Kementrian Agama Republik Indonesia yang bertugas melaksanan pelayanan, pengawasan, pencatatan, dan pelaporan layanan agama seperti nikah, rujuk, peceraian, serta bimbingan keagamaan lainnya seperti bimbingan keagamaan islam, bimbingan keluarga sakinah, bimbingan kemasjidan, dan lain sebagainya.

Kantor KUA Kecamatan Tenggarong terletak di kawasan Pasar Tangga Arung di Jl. Maduningrat berdampingan dengan kelompok penjual sayur mayur serta lapak makanan.

Buka setiap hari Senin - Jum'at pukul 08.00 - 12.00 WITA (kecuali hari jumat buka sampai jam 10.30 WITA).

KUA Kecamatan Tenggarong saat ini dikepalai oleh Hairillah MH yang sekaligus bertindak sebagai penghulu pernikahan ketika ada calon pengantin yang hendak melaksanakan pernikahan di seputar Kecamatan Tenggarong.

Pelayanan KUA Tenggarong tergolong sangat baik. Di musim nikah, ketika banyak sekali pasangan calon pengantin melakukan pendaftaran dan pengurusan administrasi, KUA Tenggarong masih dapat melayani calon pengantin dengan sangat baik.

Staff KUA Tenggarong selain melayani urusan calon pengantin secara langsung, juga sangat responsif melayani calon pengantin secara online melalui pesan Whatsapp.

Juga yang paling penting, KUA Tenggarong merupakan instansi pemerintah yang bebas pungli (pungutan liar).

Segala sesuatu urusan yang berhubungan dengan pembayaran disesuaikan dengan aturan yang dikeluarkan oleh negara. Selain itu juga pembayaran dilakukan melalui online ke rekening negara.

Tips untuk anda yang akan melakukan pengurusan keagamaan di KUA Tenggarong adalah harus datang pagi sebelum jam kantor buka. Karena jika anda datang agak siang maka anda akan mendapat nomor antrian belakang, yang menyebabkan pengurusan administrasi anda menjadi lebih lama.