Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Ditertibkan, Pasar Kemuning Loa Bakung Jadi Rapi dan Bebas Macet

Kondisi pasar kemuning loa bakung yang rapi dan bebas macet setelah dilakukan penertiban

Yupa Samarinda - Pasca dilakukannya kegiatan penertiban oleh petugas gabungan stakholder Kota Samarinda pada tanggal 20 Januari 2022 kemarin, hari ini Pasar Kemuning Loa Bakung terlihat lebih rapi.

Pagi ini (21/01/2022) terdapat pemandangan yang tak biasa di sepanjang jalan Kemuning atau Pasar Kemuning Loa Bakung Kota Samarinda.

Pasar yang biasanya penuh sesak dan macet kendaraan, mendadak berubah menjadi pasar yang rapi dan tidak terlihat kemacetan di sepanjang jalan Kemuning Loa Bakung.

Lapak pedagang kaki lima yang biasa berjualan di sepanjang area pedestrian jalan kemuning terlihat sudah tidak ada lagi.

Kios-kios non permanen yang biasanya menggunakan area pedestrian juga nampak sedang dilakukan pembongkaran secara mandiri oleh para pemiliknya.

Hal ini menjadi suatu hal positif dan kabar baik bagi warga Kota Samarinda khususnya warga Kelurahan Loa Bakung dan sekitarnya.

Pasalnya, kesemrautan di Pasar Kemuning Loa Bakung sendiri selama imi bisa dikatakan sangat parah.

Akibat banyak pedagang yang berjualan di sepanjang area pedestrian, membuat para pembeli terpaksa memakirkan kendaraannya di badan jalan, sehingga jalan menjadi sempit dan menimbulkan kemacetan.

Padahal, sejatinya area pedestrian di jalan kemuning bukanlah untuk berjualan, namun sebagai akses lalu lalang para pejalan kaki dan area parkir sementara kendaraan pembeli.

Area pedestrian pasar loa bakung menjadi kelihatan dan jalan kemuning menjadi lebih luas

Menimbulkan Pro Kontra

Penertiban Pasar Kemuning Loa Bakung yang dilakukan oleh para petugas ternyata juga menimbulkan pro kontra.

Di satu sisi, masyarakat sangat senang atas tindakan positif dari Pemkot Samarinda tersebut. Namun disisi lain, banyak pedagang yang keberatan dan mengalami kerugian.

Pasalnya, ternyata banyak pedagang yang telah menyewa mahal lapak yang mereka pakai di area pedestrian jalan kemuning tersebut.

Pedagang yang sudah terlanjur membangun kios atau kanopi toko yang menjorok keluar juga terpaksa harus mereka bongkar yang mana menimbulkan kerugian materi dari sisi pemiliknya.

Penertiban berjalan lancar tanpa adanya kekerasan

Apresiasi yang tinggi untuk para petugas gabungan yang telah bertugas melakukan penertiban Pasar Loa Bakung Kota Samarinda kemarin.

Pasalnya, proses penertiban berjalan dengan lancar dan tanpa adanya tindakan kekerasan dan arogansi dari para petugas.

Petugas yang bekerja pada penertiban kemarin terdiri dari petugas dari Polres Samarinda, Satpol PP Kota Samarinda, Muspika Kecamatan Sungai Kunjang, dan unsur dari kelurahan Loa Bakung.

Sempat diwarnai adu argumentasi namun dengan pendekatan persuatif dari segala unsur petugas, para pedagang akhirnya mau mengikuti aturan ada.

Pasar Kemuning Loa Bakung yang rapi dan bebas macet

Semoga pasar loa bakung selalu rapi

Harapan besar dari masyarakat khususnya warga Loa Bakung adalah semoga situasi dan kondisi Pasar Kemuning yang rapi dan bebas macet ini selalu terjaga.

Bukan rahasia umum, jika setelah dilakukan penertiban, biasanya akan kembali ke kondisi seperti semula.

Banyak pedagang bandel yang sengaja ingin melanggar aturan. 

Sehingga, semoga petugas terkait dapat rutin memonitoring situasi dan kondisi pasar agar tetap rapi dan bebas dari kemacetan lalu lintas.